Recovery Assistance Project (Re-STEP) to People Affected by The Earthquake and Tsunami in The Central Sulawesi

Program ini dilaksanakan di wilayah Kabupaten Sigi dan Donggala, Sulawesi Tengah. Waktu pelaksanaan 08 April – 07 September 2020. Pelaksanaan kegiatan di dukung oleh CWS Indonesia sebagai lembaga sponsor.

Tujuan umum dari program ini adalah untuk meningkatkan ketahanan masyarakat dan memulihkan akses penghidupan bagi korban bencana gempa : 1) Memenuhi kebutuhan air bersih dan sanitasi serta meningkatkan perilaku hidup bersih bagi 350 kepala keluarga. 2) Memulihkan mata pencaharian untuk mendukung pemulihan ekonomi bagi 100 kepala keluarga. 3) Meningkatkan kapasitas manajemen risiko bencana berbasis komunitas di dua desa.

Program ini menargetkan untuk memberi manfaat bagi minimal 250 kepala keluarga atau 1,000 jiwa penduduk terdampak yang mendapatkan akses air bersih, fasilitas sanitasi, promosi kebersihan, perbaikan mata pencaharian dan peningkatan kapasitas dalam pengurangan risiko bencana di Kabupaten Sigi dan Kabupaten Donggala

Kegiatan Utama yang Dilakukan : 1) Program WASH (Water, Sanitation, and Hygiene Promotion): Pembangunan sarana air bersih, jamban keluarga, dan promosi kebersihan. 2) Pemulihan Mata Pencaharian: Penyaluran bantuan permodalan dan peningkatan kapasitas usaha di sektor pertanian, perikanan, dan usaha kecil. 3) Pengurangan Risiko Bencana Berbasis Komunitas: Peningkatan kesiapsiagaan melalui program kampung siaga bencana.

Program ini diharapkan dapat meningkatkan akses dan kualitas hidup masyarakat terdampak melalui penyediaan fasilitas dasar dan dukungan ekonomi, serta memperkuat kapasitas komunitas dalam menghadapi bencana

Share the Post: